Senin, 02 September 2013

Perbedaan Prosessor AMD dan Intel


Perbedaan Prosesor Intel dengan AMD -  Prosesor atau yang lebih dikenal dengan CPU (Central Processing Unit) adalah sebuah IC yang mengontrol keseluruhan jalannya sebuah sistem komputer digunakan sebagai pusat pengendali komputer. Prosesor berfungsi untuk melakukan perhitungan dan menjalankan tugas. Processor terletak pada socket yang telah disediakan oleh motherboard, dan dapat diganti dengan processor yang lain asalkan sesuai dengan socket yang ada pada motherboard. 
Di dunia prosesor hadir dalam 2 merek yang sudah menduia dan telah digunakan oleh banyak orang. Dua prosesor tersebut ialah AMD (Advanced Micro Devices), dan juga Intel. Mungkin Intel sudah pernah Anda ketahui dan sudah pernahmenggunakannya, namun bagaimana dengan AMD? 
AMD adalah perusahaan multinasional yang bermarkas di Amerika Serikat sama halnya dengan Intel. AMD adalah terbesar kedua pemasok global mikroprosesor berdasarkan arsitektur x86 setelah Intel Corporation, dan ketiga terbesar pemasok unit pengolahan grafis. AMD berdiri sejak tahun 1968 setahun setelah Intel didirikan. AMD didirikan untuk menghindari monopoli yang dikuasai oleh Intel. Bayangkan bilamana Intel memonopoli! Berapa uang yang harus kita buang-buang untuk membeli prosesor komputer tersebut.
Pertanyaan muncul dari benak beberapa orang ketika membaca prosesor AMD yaitu apa perbedaan prosesor Intel dengan AMD? Sesuai dengan moto Terindikasi.com yaitu Present to solve the problems, maka Terindikasi.com akan membahas mengenai permasalahan itu agar Anda tak bertanya-tanya lagi.
Advanced Micro Devices (AMD) dan Intel adalah dua perusahaan yang memproduksi motherboard dan central processing unit (CPU) komputer pribadi (PC).
prosesor AMD vs Intel 150x150 Pilih AMD atau Intel? Perbedaan Prosesor AMD dan IntelCPU atau prosesor merupakan bagian terpenting dari komputer karena segala perhitungan untuk menjalankan berbagai program terjadi disana.
Kecepatan CPU dalam memproses perhitungan umumnya dinyatakan dalam megahertz (MHz) atau gigahertz (GHz).
Sedangkan fungsi motherboard adalah sebagai tempat atau sirkuit agar komputer dapat berfungsi.
AMD dan Intel sama-sama menawarkan berbagai CPU (prosesor) dengan jenis dan kecepatan yang berbeda. Hanya saja, Intel memiliki persentase penguasaan pasar lebih besar dibanding AMD.
Kedua perusahaan telah membuat komponen komputer selama beberapa dekade, dan bisa dikatakan menjadi pemimpin dalam penelitian dan pengembangan dalam produk yang menjadi fokus mereka.
Karena merupakan perusahaan yang berbeda, akan sulit untuk membandingkan produk yang dibuat oleh keduanya.
Salah satu perbedaan paling terlihat adalah bahwa harga AMD cenderung lebih murah dibanding Intel.
Intel telah menjadi pemimpin pasar dalam produksi motherboard dan CPU sejak awal.
Sebagai perusahaan yang datang belakangan, tidak dapat dihindarkan AMD dipengaruhi oleh harga dan produk Intel.
Sebagai contoh, selain chip prosesor kreasi sendiri, terdapat beberapa produk AMD yang merupakan kloning dari Intel.
Sebagian orang memilih AMD karena AMD menyediakan fungsionalitas yang hampir sama, tapi dengan harga yang lebih murah dari Intel.
Selain biaya, perbedaan lainnya antara prosesor AMD dan Intel adalah pada ‘clock speed’ dan soket yang digunakan untuk menghubungkan prosesor ke komputer.
Clock speed merupakan jumlah operasi komputer yang dapat dilakukann dalam satu siklus clock, yang biasanya satu detik.
Karena perbedaan desain, prosesor Intel umumnya lebih cepat dari AMD, namun prosesor AMD dianggap lebih efisien.
Perbedaan soket merupakan faktor penting untuk dipertimbangkan pula. Setiap jenis prosesor mungkin memiliki konektor berbeda sehingga tidak bisa saling dipertukarkan.
Artinya, jika hendak mengganti (upgrade) prosesor, Anda harus mengganti dengan merek yang sama.
 
Perbedaan Prosesor Intel dengan AMD
Intel dan AMD merupakan perusahaan multinasional yang sama-sama bermarkas di Amerika Serikat. Kedua prosesor tersebut menawarkan tiga kualitas yang sama yaitu high end, pertengahan dan dasar. Lalu apa yang berbeda? Nah, berikut ini adalah rincian dari perbedaan antara prosesor Intel dengan AMD.
  • Set Intruksi :
    Intel      : Standar
    AMD   : Lebih lengkap dibandingkan Intel
  • Banyaknya Transistor :
    Intel      : 100 Miliar
    AMD   : 105 Miliar
  • Banyaknya Decoder, Integer, dan FP:
     Intel      : Standar
    AMD   : Lebih lengkap dibandingkan Intel
  • Pengolahan Komunikasi aplikasi:
    Intel      : Kalah
    AMD   : Unggul
  • Kecepatan Kerja:
    Intel      : Lebih cepat dibandingkan AMD
    AMD   : Lebih lambat dibandingkan Intel
  • Untuk Permainan dan Multimaedia:
    Intel       : Tidak lebih baik dibandingkan AMD (Tak baik digunakan untuk bermain game)
    AMD    : Lebih baik karena lebih cepat clocking

  • Harga:
    Inter       : Mahal dibandingkan AMD
    AMD     : Lebih murah dibandingkan Intel
Sekarang tinggal Anda sendiri yang memilih mau AMD atau Intel. Kalau boleh saya berikan masukan AMD lebih baik dibandingkan dengan Intel dari segi efesiensi AMD lebih baik, dari segi teknologi yang tak jauh dari Intel dan tentunya dari segi ekonomi lebih murah dibandingkan dengan Intel. Anda tak usah takut untuk menggunakan AMD, karena banyak orang yang sudah menggunakan AMD. Jadi, Anda bisa share jika terjadi permasalahan.
Itulah perbedaan antara prosesor Intel dengan AMD. Saya harap artikel ini yang berjudul Perbedaan Prosesor Intel dengan AMD bisa bermanfaat. Jika ada kesalahan perincian atau kata-kata mohon diperbaiki karena saya adalah manusia biasa yang selalu melakukan kesalahan-kesalahan. Akhir kata saya mengucapkan, wasalam

Sumber: http://www.terindikasi.com/2013/03/perbedaan-prosesor-intel-dengan-amd.html#ixzz2djuPVukz